HomeUmumResmi! Fitur Transfer Chat WhatsApp iOS ke Android

Resmi! Fitur Transfer Chat WhatsApp iOS ke Android

Date:

Berita Terkait

Business Super Ecosystem Bhinneka hadirkan layanan marketplace dan e-Procurement

Bhinneka terus perkokoh layanan B2B nya dengan menghadirkan inovasi...

Perkembangan Traveloka dan Rencana Jadi Perusahaan Publik di 2021

Upaya Traveloka bertranformasi menjadi perusahaan publik di 2021 sudah...

YukBos Kini Sudah Tersedia Layanan Chatbot, Biar Kamu Ga Ribet

Sekang memang banyak platform marketplace yang mempermudah untuk memasarkan produk...

Daftar Event Startup dan Teknologi Minggu Ini (24 – 30 Juli 2017)

Bulan juli sudah memasuki minggu terakhir, ada beberapa acara...

Usung Konsep Quick Commerce, Bananas Lebih PD Sebagai Pendatang Baru

Sebagai pendatang baru di sektor e-commerce dan layanan kebutuhan...

WhatsApp tidak ada hentinya mengembangkan fitur-fitur yang membuat penggunanya nyaman. Kali ini WhatsApp resmi menggulirkan fitur yang dinanti-nanti, yakni transfer isi percakapan dari ponsel iOS (iPhone) ke Android.

Fitur ini sebenarnya sudah tersedia, namun masih terbatas, hanya pada perangkat Samsung Galaxy Z Fold3 dan Galaxy Z Flip3 saja. Dan kali ini, fitur transfer chat dari iOS ke Android ini diperluas lagi untuk semua ponsel Samsung dengan OS Android 10 ke atas.

WhatsApp mengatakan akan berupaya menghadirkan fitur ini ke lebih banyak perangkat Android lainnya, tak terbatas pada ponsel Samsung saja.

Dalam situs resminya, WhatsApp mengatakan, “Pada awalnya, fitur ini akan tersedia untuk perangkat Samsung yang menggunakan Android 10 atau versi lebih tingginya, dan akan segera tersedia untuk perangkat Android lainnya.

WhatsApp mengklaim proses transfer data percakapan ini tidak melewati server WhatsApp, melainkan langsung antar perangkat.

Source: ideabox.co.id

Oleh sebab itu proses transfer ini membutuhkan kabel adaptor USB C-Lightning untuk menghubungkan iPhone dengan Android Samsung. Selain itu, aplikasi Samsung Smart Switch juga dibutuhkan untuk transfer data.

Sebelum adanya fitur ini, pengguna iPhone harus menggunakan aplikasi lain lagi untuk bisa menghubungkan iPhone dan ponsel Android ke PC yang sama, untuk memindahkan riwayat chat, termasuk teks, foto, video, dan lainnya.

Langkah-langkah yang harus dilakukan sebelum memindahkan chat atau data percakapan dari iPhone ke perangkat Android Samsung.

  • Aplikasi Samsung Smart Switch versi 3.7.22.1 atau yang lebih tinggi pada ponsel Samsung yang dituju.
  • WhatsApp Android versi 2.21.16.20 atau yang lebih tinggi pada perangkat tujuan.
  • Kabel USB-C-to Lightning atau adaptor yang setara.
  • Menggunakan nomor telepon yang sama seperti yang digunakan pada perangkat lama.
  • Perangkat Android tujuan harus dalam kondisi baru dari pabrik, atau telah dikembalikan ke setelan pabrik (reset factory).

Setelah semua persyaratan diatas terpenuhi, saatnya melakukan pemindahan chat WhatsApp dari iPhone ke Android dengan langkah-langkah sebagai berikut:

  • Nyalakan perangkat Samsung, lalu hubungkan dengan kabel USB-C- Lightning ke iPhone.
  • Ikuti panduan Samsung Smart Switch
  • Pindai kode QR yang ditampilkan pada perangkat baru menggunakan kamera iPhone.
  • Ketuk mulai pada iPhone, dan tunggu hingga proses selesai.
  • Lanjutkan menyiapkan perangkat Samsung baru.
  • Saat berada di layar beranda, buka WhatsApp dan masuk menggunakan nomor telepon yang sama dengan yang digunakan pada perangkat lama.
  • Ketuk Impor ketika diminta, dan biarkan proses selesai.
  • Selesaikan aktivasi perangkat baru, dan pengguna akan melihat riwayat chat.

Perlu diingat, setelah pemindahan data selesai, data yang berada pada perangkat lama akan tetap tersimpan, kecuali pengguna menghapus data secara manual pada perangkat lama atau menghapus aplikasi WhatsApp.

Khusus untuk riwayat pesan pembayaran peer-to-peer, tidak akan ikut dipindahkan ke perangkat baru. Begitu pula dengan riwayat panggilan telepon atau video call.

Subscribe

- Notifikasi ke email setiap minggu

- Gratis tanpa biaya bulanan

Terbaru